1. Menyiapkan dan mengatur
Simpan semua dokumen lamaran Anda untuk suatu pekerjaan tertentu di folder yang rapi. Biasanya, kandidat membawa dokumen ini saat wawancara untuk berjaga-jaga apabila pewawancara meminta atau perlu melihatnya. Anda tetap harus siap bahkan saat melakukan panggilan video, dan jangan membuang waktu dengan mengklik berbagai folder atau mencari versi yang benar.
Dropbox memudahkan Anda menyimpan, mengatur, dan membagikan masing-masing resume. Anda bahkan bisa melakukan pengeditan langsung dari Dropbox dengan integrasi Microsoft dan Google. Jika Anda diminta untuk membagikan presentasi, gunakan Dropbox Capture untuk merekam diri Anda dan layar Anda, lalu tonton kembali rekaman ini untuk menyempurnakan pekerjaan Anda sebelum mempresentasikannya dalam wawancara.
2. Memeriksa teknologi
Langkah pertama untuk memastikan bahwa semua hal berjalan dengan lancar adalah dengan memeriksa ulang semua teknologi Anda. Ikuti daftar periksa berikut satu hari sebelum wawancara:
- Pastikan komputer atau kamera web Anda berfungsi dengan baik.
- Uji koneksi internet dan wifi Anda. Lakukan penelusuran "uji kecepatan internet" di Google, klik "Run Speed Test", dan pastikan layanan Anda berjalan dengan lancar.
- Periksa tingkat audio untuk mikrofon Anda. Earbud dengan mikrofon bawaan akan membantu mengurangi kemungkinan gema. Jika menggunakan earbud nirkabel, periksa apakah koneksi Bluetooth berfungsi.
3. Mengatur tempat
Ikuti daftar periksa berikut ini untuk menyingkirkan gangguan, sehingga Anda dan pewawancara bisa berfokus untuk saling mengenal:
- Tenang! Tutuplah pintu dan jendela, mintalah teman sekamar atau anggota keluarga memberikan privasi, matikan dering ponsel Anda. Lakukan apa pun yang diperlukan untuk mencegah kebisingan di latar belakang yang dapat mengganggu alur wawancara.
- Idealnya, duduklah di depan dinding kosong. Jika tidak bisa, pastikan latar belakang Anda rapi dan tidak berantakan. Jangan sampai pesona Anda kalah oleh keadaan yang kacau.
- Gangguan kadang terjadi. Kemungkinan, gangguan juga terjadi pada pewawancara Anda. Jika teman sekamar atau salah satu anak Anda masuk ke ruangan pada saat wawancara, jangan panik. Minta maaflah dengan tenang dan mintalah waktu sejenak. Matikan video dan audio, keluarkan mereka dari ruangan, dan kembalilah bekerja. Anda tidak selalu bisa mengendalikan lingkungan sekitar, tetapi Anda bisa mengendalikan cara menangani situasi—dan pewawancara Anda akan memperhatikan reaksi Anda.