Skip to content (Press Enter)

Cara mengosongkan ruang harddisk

Ketahui cara terbaik mengelola ruang disk, sembari meningkatkan performa komputer dan produktivitas Anda.

Kosongkan ruang disk dengan Dropbox
true

Ruang disk yang hampir penuh dapat berdampak buruk pada kinerja dan kecepatan komputer dan menghalangi Anda untuk mengunduh file dan pembaruan penting. Untungnya, ada banyak cara untuk mengelola dan mengosongkan ruang disk di komputer, meskipun Anda menangani file besar dan data yang banyak.

Sebelum menggunakan alat dan aplikasi yang dirancang untuk membantu Anda mengosongkan ruang, mari kita lihat cara paling sederhana—dan termudah—; menghapus secara manual semua yang tidak Anda butuhkan.

Langkah 1: Menambah ruang disk secara manual

Yang paling utama, ingatlah untuk membersihkan Recycle Bin di PC Microsoft atau Trash di Mac Apple secara berkala. Setiap kali Anda menghapus sebuah file, Anda tidak benar-benar menghapusnya. Anda hanya mengirim file tersebut ke Recycle Bin, yang juga akan menggunakan ruang disk hingga Anda mengosongkan folder ini secara tuntas. Anda akan terkejut melihat berapa gigabyte ruang penyimpanan yang dipakai oleh file video yang tidak digunakan.

Cara mengosongkan folder penghapusan di Windows dan Mac secara permanen

Mengosongkan Recycling Bin di Windows 10

  • Buka menu Start
  • Buka Recycle Bin
  • Klik tab Recycle Bin Tools
  • Klik Empty Recycling Bin

Mengosongkan Trash di Mac:

  • Cari Trash di dock
  • Tahan atau klik kanan ikon
  • Pilih Empty Trash

Langkah ini mudah dilakukan tetapi sering dilupakan. Menghapus ruang yang Anda butuhkan ini semudah menyingkirkan secara permanen file yang telah terhapus.

Meng-uninstal aplikasi yang tidak diinginkan di Windows dan Mac

Baik komputer Windows maupun Mac telah dilengkapi dengan banyak aplikasi dan program. Sebagian mungkin berguna bagi Anda, dan yang lainnya tidak begitu bermanfaat. Meskipun tidak digunakan secara rutin atau bahkan tidak dibuka sama sekali, suatu aplikasi bisa menggunakan banyak ruang di komputer Anda. Maka, Anda sebaiknya memeriksa seluruh aplikasi Anda dan menghapus aplikasi yang tidak Anda gunakan.

Menghapus program di Windows

  • Buka Control Panel dari menu Start
  • Pilih Programs
  • Kemudian pilih Programs and Features

Anda juga dapat memilih Add or Remove Programs secara langsung dari menu Start. Windows akan menampilkan daftar program, dan Anda bisa mengklik program apa pun yang tidak diinginkan dan pilih Uninstall.

Menghapus aplikasi di Mac

  • Buka folder Applications
  • Tarik aplikasi yang tidak diinginkan ke Trash
  • Kosongkan Trash

Namun, beberapa aplikasi mungkin menyimpan file dan data di tempat lain, dan menghapus semua file ini agak sedikit rumit. Sebagian program ini menawarkan fungsi Uninstall untuk mempermudah. Tetapi jika fungsi ini tidak ada, Anda harus mencari file program tersebut dan menghapusnya secara manual.

Menggunakan Spotlight dapat mengatasi masalah ini. Di Spotlight, carilah program yang ingin di-uninstal. Kemudian, Anda akan melihat daftar setiap folder dan file yang terkait dengan program tersebut, yang dapat ditarik ke Trash.

Ada banyak aplikasi pihak ketiga yang dirancang untuk menyederhanakan proses uninstal jika Anda takut akan menghapus sesuatu yang seharusnya tidak dihapus. Carilah berbagai opsi di App Store yang mungkin berguna, tetapi waspadalah ketika memberikan akses ke data Anda ke aplikasi pihak ketiga.

Langkah 2: Mengosongkan lebih banyak ruang disk menggunakan aplikasi bawaan

Baik Windows maupun Mac telah memperkenalkan alat dan aplikasi untuk membantu Anda mengelola dan mengosongkan ruang penyimpanan di komputer Anda. Pengguna Windows 10 dapat menggunakan Disk Cleanup dan Storage Sense. Pengguna MAc yang menjalankan sistem operasi MacOS Sierra atau yang lebih tinggi bisa menggunakan fitur Storage Management.

Cara mengosongkan ruang di Windows 10 secara manual dengan Disk Cleanup

Jika ruang penyimpanan hampir penuh, Anda perlu mengetahui jumlah ruang yang tersedia dan apa yang memenuhi ruang penyimpanan Anda. Untuk memeriksa di Windows, pilih File Explorer dari taskbar dan buka This PC dari menu sebelah kiri. Anda kemudian akan dapat melihat ukuran ruang yang tersedia di bagian Device and Drive .

Komputer Microsoft memiliki aplikasi bawaan yang disebut Disk Cleanup yang dirancang untuk membantu Anda mengosongkan file sementara dan data yang tidak yang dibutuhkan, yang mungkin tidak dapat teridentifikasi.

Buka opsi Disk Cleanup :

  • Klik kanan di hard drive mana pun di menu Computer
  • Pilih Properties dari menu drop-down
  • Buka Disk Cleanup dari tab General 

Atau, cari Disk Cleanup di taskbar dan buka aplikasi.

Kemudian pilih drive mana yang ingin dikosongkan, dan pilih jenis file sementara mana yang ingin dihapus. Jika Anda hanya ingin membuang file sementara, Anda bisa memilih Clean Up System Files dari Disk Cleanup dan memilih jenis file mana yang akan dihapus.

Disk Cleanup adalah aplikasi lama yang tidak seintuitif penerusnya, Storage Sense.

Cara mengosongkan ruang secara otomatis di Windows 10 dengan Storage Sense

Disk Cleanup memerlukan sedikit langkah manual untuk menentukan dan memilih file mana yang tidak Anda inginkan, sehingga Microsoft menyertakan Storage Sense dalam Windows 10 sebagai solusi mandiri yang dapat bekerja di balik layar agar ruang penyimpanan tidak penuh. Storage Sense dapat mendeteksi file mana yang tidak Anda butuhkan dan menyingkirkannya secara otomatis setiap kali ruang disk penuh atau sesuai jangka waktu yang ditentukan.

Aktifkan dan konfigurasikan Storage Sense

  • Klik Start dan buka Settings
  • Klik System
  • Klik Storage
  • Geser tombol di atas Configure Storage Sense ke posisi On 
  • Klik Configure Storage Sense, dan Anda akan dapat memilih seberapa sering program berjalan secara otomatis

Di jendela Storage , Anda akan melihat beberapa kategori seperti Apps & features, Temporary files, Downloads, thumbnails, dll., dan Anda akan melihat berapa banyak ruang yang digunakan oleh masing-masing kategori. Klik Remove Files, dan Anda akan dapat mengaktifkan dan menonaktifkan kategori mana yang akan dihapus oleh Storage Sense. Langkah ini akan menghapus secara permanen file di kategori tersebut, sehingga pastikan bahwa tidak ada file yang ingin Anda simpan, khususnya jika Anda memilih kategori Downloads.

Anda juga akan melihat bagian Free up space now di jendela Storage. Di sini, Anda dapat memilih opsi 'Delete previous versions of Windows' (Hapus versi Windows sebelumnya), yang akan mengosongkan ruang dalam jumlah signifikan dengan menghapus file yang tidak dibutuhkan untuk setiap penginstalan Windows sebelumnya.

Setelah Anda mengklik Clean Now di jendela Storage settings , Storage Sense akan mulai menghapus file yang tidak diperlukan.

Cara mengosongkan ruang penyimpanan di Mac memakai Storage Management (Pengelolaan Penyimpanan)

Pertama, Anda harus memeriksa berapa banyak ruang yang tersedia di Mac Anda. Klik ikon Apple di sebelah kiri bilah menu pada bagian atas layar, dan pilih About This Mac dari menu drop-down . Anda kemudian dapat membuka tab Storage dan melihat uraian terperinci tentang ruang disk Anda, yang dipisahkan dalam beberapa kategori untuk membantu Anda memahaminya. Anda bisa melihat secara spesifik berapa banyak penyimpanan yang digunakan oleh Documents, System Files, Apps, Photos, iTunes, dll., sehingga Anda bisa mengidentifikasi apa yang perlu dipindahkan atau dihapus.

Setelah melakukan langkah di atas, Anda juga akan melihat tombol yang bertuliskan Manage. Klik tombol ini untuk membuka Storage Management. Seperti Disk Cleanup di Windows, Apple menciptakan alat ini untuk membantu Anda mengelola dan mengosongkan ruang di komputer dengan merekomendasikan apa yang bisa dan perlu dihapus. Anda bisa melihat lebih lanjut perincian penggunaan dengan semua file diurutkan berdasarkan ukuran dan tanggal terakhir dibuka. 

Dari Storage Management, Anda juga dapat memilih opsi Optimize Storage. Dengan mengaktifkan fungsi ini, Anda mengizinkan Mac untuk menghapus secara otomatis acara dan film Apple TV yang sudah Anda tonton, dan akan memaksa komputer untuk menghapus lampiran lama dari aplikasi Mail setiap kali ruang di komputer hampir penuh.

Anda juga dapat mengaktifkan opsi Storage Management (Pengelolaan Penyimpanan) yang akan otomatis mengosongkan Trash (Sampah) Anda setiap 30 hari.

Pengguna Mac yang menggunakan macOS Sierra atau yang lebih baru juga dapat memanfaatkan beberapa fitur tambahan yang dirancang untuk menghemat ruang. Setiap kali Anda mengunduh file duplikat, Safari hanya akan menyimpan versi terbarunya. Anda akan menerima pengingat untuk menghapus penginstal aplikasi setelah Anda menginstal aplikasi tersebut, dan setiap font, bahasa, dan kamus yang tidak digunakan akan dihapus secara otomatis dari waktu ke waktu. Mac juga akan otomatis menghapus setiap cache, log, dan data yang tidak dibutuhkan setiap kali ruang penyimpanan hampir habis.

Langkah 3: Menambah ruang disk dengan menggunakan penyimpanan awan

Menyingkirkan file dan aplikasi yang tidak diinginkan adalah prioritas, tetapi Anda mungkin merasa bahwa melakukannya belum cukup untuk membuat komputer Anda bekerja dengan performa yang semestinya. Selain itu, Anda tidak ingin menghapus file yang mungkin Anda butuhkan kelak. Jika itu masalahnya, Anda harus mempertimbangkan untuk memindahkan file yang Anda inginkan ke awan. Perangkat penyimpanan eksternal mungkin bisa digunakan, tetapi penyimpanan awan jauh lebih serbaguna.

Dengan menggunakan layanan penyimpanan awan seperti Dropbox, Anda dapat menyimpan file secara online dan mengaksesnya dari perangkat apa pun yang memiliki koneksi internet. Jika Anda menginstal aplikasi desktop Dropbox, Anda dapat mengakses dan mengedit file Anda di komputer seperti ketika mengedit file lokal, tetapi file itu akan disimpan di server jarak jauh sehingga tidak akan memenuhi ruang di komputer Anda.

Khawatir tidak sengaja menghapus file yang ternyata Anda butuhkan kelak?  Pencadangan file Dropbox akan membantu Anda. Dengan pemulihan file dan riwayat versi, Anda dapat memulihkan file yang terhapus atau pekerjaan versi sebelumnya dengan lancar. Secara default, Dropbox mencadangkan semua file Anda, termasuk versi awal file, selama 30 hari penuh—atau 180 hari untuk pengguna Dropbox Business.

Penyimpanan awan semakin menjadi solusi penting bagi individu dan bisnis, yang menawarkan penyimpanan sesuai kebutuhan dan bisa diakses dari mana pun, tanpa harus membawa hard disk eksternal berukuran besar dan tanpa harus mengorbankan kecepatan dan performa perangkat Anda.

Jika Anda menyimpan semua file Anda di cloud dan hanya memiliki file dan aplikasi sistem yang tersimpan di komputer, Anda dapat melihat perbaikan besar dalam cara kerjanya.

Bonus: Solusi penghematan ruang lebih lanjut untuk pengguna Mac dan Windows 10

  • Tanpa disadari, aplikasi Mail di Mac juga dapat menghabiskan banyak ruang. Meskipun Anda tidak menggunakannya sebagai akun email utama, akun Apple mungkin tetap menerima email spam dan pembaruan. Memeriksa dan menghapus semua file ini dapat mengosongkan banyak ruang hard disk.
  • Jika Anda tidak menciptakan karya musik di komputer, Anda bisa menghemat ruang dengan memilih Music Creation dari menu Storage Management dan menghapus Instrument Library dari Mac Anda. File ini dan aplikasi GarageBand itu sendiri menghabiskan banyak ruang, dan sepertinya Anda tidak akan membutuhkannya jika Anda bukan musisi pemula.
  • Pengguna Windows dapat menghemat banyak ruang dengan menonaktifkan Hibernation. Ketika menjalankan Hibernation di komputer, Anda mengizinkan komputer menyimpan data di memori ke ruang hard disk sehingga Anda dapat melanjutkan apa yang terakhir kali Anda lakukan saat komputer dinyalakan kembali. Alat ini membutuhkan ruang beberapa gigabyte yang lebih baik digunakan untuk file lain, sehingga Anda sebaiknya menyediakan sedikit ruang saja untuk Hibernation, meskipun hanya bersifat sementara.
  • Jika Anda menggunakan Windows dengan versi lebih lama yang diperbarui menjadi Windows 10, Anda juga harus mencari file bernama "Windows.old" di komputer. File besar ini tidak diperlukan dan aman untuk dihapus setelah Anda melakukan peningkatan ke Windows 10.

Temukan cara bekerja bersama yang lebih baik

Mulai dengan Dropbox untuk tim