Rentang perhatian dan cara meningkatkan fokus
Anda menjalani siklus bekerja hingga larut malam dan bangun dengan mata sayu setelah beberapa minggu menjalankan banyak pekerjaan sekaligus yang menguras perhatian. Kemudian, suatu hari, Anda benar-benar memerlukan rentang perhatian yang panjang untuk sebuah tugas penting dan Anda tidak bisa mendapatkannya. Mengetahui cara meningkatkan fokus dalam pekerjaan adalah keterampilan yang penting, tetapi bagaimana Anda melakukannya ketika Anda benar-benar kelelahan?
Meskipun dahulu Anda adalah anak yang malas di sekolah atau kutu buku yang tidak kesulitan memperhatikan, sebagai orang dewasa, terus bersemangat di tempat kerja tetap dapat terasa menyulitkan.
Tetapi kali ini semua terserah Anda: di dunia kerja, manajemen waktu, pengambilan keputusan, dan rentang perhatian yang disiplin adalah bagian dari diri Anda. Kegagalan konsentrasi dapat berdampak buruk terhadap tim, baik tim besar maupun kecil. Dan sebagai pekerja lepas atau pemilik bisnis kecil, mengetahui cara berfokus pada pekerjaan ketika berjibaku mengerjakan berbagai proyek akan memastikan Anda mendapatkan hasil bisnis sesuai usaha yang dicurahkan.
Meningkatkan fokus Anda untuk membantu menjalankan tugas dapat terasa memuaskan. Bukan hanya kinerja Anda yang membaik, tetapi seluruh gaya hidup Anda juga akan berubah menjadi lebih baik. "Keseimbangan pekerjaan/kehidupan" yang tidak baik sering disebut sebagai penyebab utama ketidakpuasan karyawan. Penelitian menunjukkan bahwa kunci untuk menyempurnakannya adalah dengan meningkatkan produktivitas, bukan berfokus pada status keseimbangan pekerjaan/kehidupan Anda. Dan tentunya, fokus yang lebih baik terutama dimulai dari rumah.
Cara meningkatkan fokus dengan tidur yang lebih baik
Apa pun target Anda—menyelesaikan proyek, membuat kesepakatan, atau menyelesaikan tumpukan pekerjaan—tidur yang berkualitas adalah suatu keharusan. Anda tidak akan dapat menyelesaikan banyak pekerjaan, atau setidaknya menyelesaikannya dengan baik, jika Anda kelelahan. Tidur terbukti memengaruhi produktivitas kerja. Maka tidak mengherankan jika banyak orang genius yang paling produktif di dunia melakukan tidur singkat untuk menjaga energi mereka. Jika Anda memimpin sebuah tim, waktu Anda mungkin terlalu berharga jika dihabiskan untuk tidur siang, tetapi Anda perlu memastikan bahwa Anda beristirahat dengan cukup setiap malam, atau memanfaatkan kesempatan tidur yang ada waktu siang hari. Sebuah tim jarak jauh atau yang terpisah di beberapa lantai mungkin menggoda Anda untuk berpindah antar departemen atau antar perangkat agar proyek Anda berjalan sesuai jadwal. Untungnya, Dropbox membantu menghilangkan kebutuhan untuk melakukan kedua hal ini, dan bahkan waktu lima menit yang digunakan untuk duduk dan memusatkan pikiran dapat menghasilkan keajaiban untuk fokus Anda dan kesehatan otak Anda.
Tidur menyediakan waktu yang dibutuhkan oleh pikiran dan tubuh Anda untuk beristirahat dan menyegarkan diri setelah bekerja. Lamanya waktu tidur yang direkomendasikan untuk orang dewasa pada umumnya adalah antara tujuh hingga sembilan jam setiap malam. Kurang dari waktu itu dapat menyebabkan kekurangan tidur, tetapi tidur berlebihan pun dapat menyebabkan tingkat energi yang rendah. Sepertinya, bekerja dalam waktu yang lama akan membantu menyelesaikan beban pekerjaan Anda, kemudian Anda dapat mengganti waktu tidur itu pada akhir pekan, namun pada akhirnya hal ini menjadi tidak masuk akal.
Pastikan bahwa Anda mematuhi prinsip tidur yang sehat setiap malam. Nonaktifkan panggilan telepon dan pesan teks sebelum tidur, dan jika memungkinkan, simpan telepon Anda di ruangan lain. Luangkan waktu hanya untuk bersantai dan melepas lelah. Setelah Anda benar-benar memulihkan energi mental, Anda akan bangun dari istirahat yang cukup dan siap untuk bekerja keesokan paginya.
Cara berfokus pada pekerjaan dengan penuh perhatian
Konsep seperti "Bekerja Penuh Konsentrasi" dan "Praktik Dengan Benar" didasarkan pada gagasan mengenai penguasaan pikiran Anda sendiri. Melatih perhatian semakin dipandang sebagai kunci produktivitas.
Bayangkan seorang pemain golf melatih ayunan pukulannya berulang kali. Tanpa pikiran yang penuh perhatian, pukulan tersebut tidak lebih dari sekadar kebiasaan otomatis ketika pemain golf itu mengulang-ulang ayunan pukulan tertarget pada hari itu. Praktik Dengan Benar mengharuskan setiap ayunan pukulan dianalisis agar tercapai perbaikan bahkan dari ayunan pukulan pertama ke ayunan pukulan kedua, yang meningkat sedikit demi sedikit dan secara sadar.
Tempat kerja mungkin memang bukan lapangan golf, tetapi aturan yang sama tersebut berlaku. Alih-alih berangkat ke kantor dan berharap tekad yang kuat dan energi yang tinggi akan menjamin hari yang sukses (yang tidak realistis), amatilah dengan saksama setiap bagian dari hari Anda.
Apakah Anda selalu bangun di waktu yang sama setiap hari? Apakah Anda meluangkan waktu yang cukup untuk mandi dan berpakaian? Apakah Anda memiliki waktu yang cukup untuk menikmati sarapan dan menyantap makanan yang bukan penyebab penurunan gula darah? Jika jawabannya adalah tidak, maka peningkatan fokus Anda dimulai dari sini. Sesederhana itu. Kesimpulan: Anda dapat mulai meningkatkan fokus dalam pekerjaan hanya dengan memperbaiki rutinitas di pagi hari.
"Bekerja Penuh Konsentrasi" berjalan dengan cara yang sama dan berarti mengarahkan fokus pada tugas setelah Anda menghilangkan gangguan. Jika Anda telah berusaha untuk menjauhkan diri dari telepon sebelum tidur dan disiplin dalam rutinitas bangun Anda, maka Anda dapat dengan mudah memindahkan pola pikir yang sama untuk mengelola beban pekerjaan Anda dan kemudian membantu tim Anda menerapkan perubahan yang meningkatkan hidup ini.
Pikiran yang penuh perhatian membantu Anda menyadari—dan bersiap-siap untuk menghentikan—kebiasaan buruk sekaligus menanamkan kebiasaan yang baik untuk menggantikannya. Ini adalah cara yang sangat penting untuk meningkatkan produktivitas Anda. Lagi pula, tidak ada orang yang siap menjalani hari yang hebat di kantor jika mereka tiba dengan perasaan bingung dan lapar setelah perjalanan yang gelisah dan terburu-buru.
Meningkatkan produktivitas di tempat kerja dengan alat digital
Setelah Anda mulai meningkatkan fokus mulai dari fondasi kebiasaan sehari-hari, Anda juga dapat mulai memperkenalkan beberapa alat eksternal. Meskipun setiap orang bertanggung jawab atas waktu tidur di luar jam kerja, menggunakan alat digital dapat membantu Anda dan tim Anda agar tetap fokus dan lebih tertata di kantor.
Menghubungkan tim Anda dengan akun bisnis Dropbox dapat membantu Anda melakukannya. Anda tidak akan lagi perlu berpindah antar-folder, jendela, dan perangkat untuk mencari file anggota tim atau bergegas mendatangi beberapa departemen untuk mengejar mereka. Jika waktu adalah hal yang penting, Dropbox adalah pusat digital yang diperlukan agar bisa mendapatkan semua kebutuhan Anda di satu tempat.
Dibandingkan mengajak semua orang untuk rapat, Anda dapat menghemat waktu berharga dengan video yang direkam sebelumnya. Anda dapat dengan mudah membuat, memasukkan sulih suara, memberi anotasi, dan berbagi video, tangkapan layar, atau GIF dengan Dropbox Capture.
Tidak ada lagi alasan "Saya melewatkan memo itu". Dan tidak ada lagi waktu terbuang untuk berkeliling kantor untuk mencari tahu siapa yang mengerjakan sesuatu, dan perhatian teralihkan oleh obrolan kecil selama melakukannya. Setelah Anda berfokus dan berhasil menguasainya, Anda bebas untuk menjadi lebih produktif—sekaligus benar-benar menikmati apa yang Anda kerjakan.
Mencoba detoks digital
Alat digital dapat menjadi sesuatu yang hebat, tetapi ada perbedaan antara alat kerja yang produktif seperti Slack atau Trello dan gangguan digital seperti media sosial dan pesan teks. Produktivitas di tempat kerja berarti berkomitmen dan berfokus sepenuhnya. Anda bisa dengan cepat menyingkirkan gangguan yang merusak produktivitas dengan mengabaikan teman atau pengikut akun Anda. Jangan terjebak oleh "Aku hanya akan melihat sekilas" karena bahkan tanpa melihat isi pesan, Anda bisa terus memikirkannya dan terganggu olehnya.
Jika pada pukul 9 pagi perhatian utama Anda adalah rangkaian berita di media sosial, Anda pasti akan kehilangan motivasi bekerja ketika spreadsheet terbaru diterima pada pukul 9.05. Hal yang sama dapat terjadi dengan ratusan program lain yang Anda gunakan untuk bekerja setiap hari. Namun, ruang kerja smart Dropbox memberi Anda dan tim Anda akses terpusat ke semua aplikasi dan file paling penting, sehingga tidak peru lagi terus beralih antar aplikasi dan platform—selamanya. Anda tinggal memasukkan file dari Slack langsung ke papan Trello tim Anda, tanpa siapa pun perlu memeriksa tab browser mereka. Dengan Dropbox, Anda dapat terbebas dari gangguan sekaligus tetap terhubung.
Berkolaborasi dan menyimak
Kolaborasi adalah suatu bidang lain di mana seseorang cenderung kehilangan fokus. Bahkan ketika Anda sedang bekerja dengan lancar bersama tim yang terdiri dari banyak anggota, notifikasi dan pertanyaan tanpa henti adalah gangguan yang terus muncul. Tetapi dengan alat produktivitas yang tepat, pekerjaan kelompok dapat menjadi menarik dan menyenangkan, bukan menjengkelkan. Di Dropbox, Anda bisa tetap terhubung dengan tim, memberikan komentar, dan menugaskan pekerjaan melalui berbagai aplikasi dan perangkat, sehingga bekerja sama dalam tim terasa mudah. Anda dapat membuat dan mengedit sebagai anggota tim di Dropbox Paper, mengatur tanggal tenggat, meminta file dengan aman, dan merampingkan alur kerja Anda dengan visibilitas penuh agar Anda mengetahui dengan tepat apa yang sedang dilakukan oleh setiap orang. Dengan meningkatkan produktivitas, Anda juga dapat menambahkan istirahat singkat agar Anda dapat menyegarkan diri selama hari-hari yang penuh tekanan. Jika Anda bekerja seorang diri, alat-alat ini dapat membantu Anda mengelola semua pekerjaan di dalam daftar tugas, sekaligus bisa dengan aman meminta klien untuk memberikan umpan balik.
Tetap fokus
Jika Anda ingin mengetahui cara meningkatkan fokus, maka sangat penting bagi Anda untuk memahami bahwa fokus Anda bukanlah sesuatu yang hanya ada di tempat kerja. Ketika Anda belajar memberikan perhatian dalam hidup sehari-hari—sejak alarm berbunyi di pagi hari hingga saat kepala Anda menyentuh bantal di malam hari—Anda dapat meningkatkan kemampuan berfokus secara dramatis. Akhirnya, Anda akan menjadi lebih kuat dalam pekerjaan Anda, memberikan yang terbaik untuk tim Anda —dan lebih menikmatinya juga.