Skip to content (Press Enter)

Fitur terbaru untuk mengatasi tantangan keamanan dalam WFH

Perubahan mendadak untuk bekerja jarak jauh tidak memberi banyak waktu bagi pimpinan TI untuk melakukan perubahan. Pelajari selengkapnya tentang fitur baru Dropbox yang membantu tim TI mengelola privasi karyawan dengan lebih baik sekaligus melindungi data perusahaan.

Kami senang memperkenalkan empat fitur keamanan baru yang sangat dinantikan untuk Dropbox Business. Tahun ini luar biasa berat, terutama karena sebagian besar tim beralih ke pekerjaan dari rumah dalam semalam dan pimpinan TI harus mencari cara untuk melindungi data perusahaan sekaligus menjaga privasi karyawan. Sebagai administrator TI, Anda harus berusaha keras untuk memasang alat yang diperlukan oleh karyawan untuk bekerja dari mana pun tanpa mengurangi keamanan. Untuk menjawab kebutuhan Anda, Dropbox mengembangkan kemampuan keamanan baru untuk mendukung Anda ketika memulai cara bekerja yang baru ini:

  • Klasifikasi Data untuk pengguna Dropbox Enterprise memungkinkan Anda mengklasifikasi data sensitif dan pribadi secara otomatis, sehingga Anda bisa melindunginya dengan lebih baik.
  • Laporan berbagi eksternal yang baru memberi Anda informasi tentang file mana yang dibagikan di luar perusahaan, siapa yang membagikan file, dan kapan dilakukan.
  • Peringatan dan notifikasi memberikan pembaruan real-time tentang aktivitas yang mencurigakan atau berisiko di Dropbox, sehingga Anda bisa segera merespons.
  • Kami telah menambahkan retensi data ke Add-On Tata Kelola Data—sekarang Anda bisa mengatur kebijakan retensi agar Anda bisa lebih mematuhi peraturan seperti GDPR.

Kami juga bangga mengumumkan empat sertifikasi kepatuhan untuk Dropbox Business.

Dengan transisi Dropbox menjadi perusahaan yang mengutamakan sistem virtual pertama di tahun 2021, kami tahu apa yang juga dialami oleh banyak pelanggan kami terkait tim mereka yang terdistribusi, dan kami ada untuk membantu.

Temukan cara bekerja bersama yang lebih baik

Mulai Menggunakan Dropbox Business